Jumat, 09 Juli 2010

PELUANG EMAS MEMBUKA INSTANSI PENDIDIKAN BARU




Sasaran Bangsa Indonesia dalam pembangunan saat ini adalah disamping pengentasan kemiskinan juga pengingkatan kualitas dan kuantitas pendidikan. Mengingat bahwa pendidikan adalah hak segala bangsa untuk dapat diraihnya. Kayaknya pemerintah Indonesia sudah mulai memikirkan soal pendidikan bagi masyarakatnya secara serius. Hal ini dapat dilihat dari alokasi APBN untuk sarana dan prasarana pendidikan yang semakin meningkat.


Kabar ini ternyata disambut dengan baik oleh pemerintah Propinsi yang dilanjutkan ke Kabupaten. Wujud dari dari keseriusan pemerintah yang dapat dirasakan oleh masyarakat dalam hal peningkatan pendidikan adalah tersedianya vasilitas keringanan pendidikan bagi sekolah berupa BOS (Beaya Operasional Sekolah), pencanangan sekolah gratis untuk Sekolah Dasar, peningkatan kesejahteraan pengajar, bantuan pendanaan pengembangan sekolah baik negeri dan swasta, dsb.

Keseriusan pemerintah Indonesia ini dimanfaatkan oleh pemerintah daerah termasuk Kab. Grobogan dengan pengembangan sayap di dunia pendidikan. Sekarang ini di Kab. Grobogan seolah-olah berlomba-lomba dalam membangun (mendirikan) instansi atau jurusan pendidikan baru baik dari jenjang Sekolah Dasar atau bahkan Pra-Sekolah sampai dengan Perguruan Tinggi.

Dengan maraknya sekolah-sekolah baru atau jurusan-jurusan baru di Kab. Grobogan jangan sampai menjadikan dilema bagi masyarakat. Sudah menjadi tradisi bagi kita bahwa meraih sesuatu itu lebih mudah dari pada mempertahankan dan merawatnya. Hal ini harus kita pikirkan secara matang sebelum mendirikan instansi baru, apalagi dibidang pendidikan yang tidak hanya mengedepankan kuantitas akan tetapi juga kualitas. Bahkan, kualitas inilah kunci suskses dibidang pendidikan.

Mengingat bahwa peran utama pendidikan bagi sebagian besar masyarakat Indonesia adalah bekal keahlian dalam mencari pekerjaan. Pendidikan akan dinilai berhasil apabila dapat menyerap tenaga kerja secara besar-besaran. Maka dari itu dari berbagai pihak terkait supaya benar-benar menjalankan amanahnya secara benar, mengingat generasi muda adalah penerus estafet perjuangan bangsa.

Semoga Kab. Grobogan semakin ungggul dalam bidang pendidikan dan menjadi rujukan bagi instansi pendidikan daerah lain. Good Luck Grobogan…..!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar